Senin, 28 Maret 2016

Pengertian Basis Data

Sebelum membahas lebih dalam apa itu basis data (database), Mari kita cari tau apa itu data dan inforomasi.
>> Data  : Materi yang masih mentah atau belum di olah.sedangkan,
>> Informasi : Data yang telah di olah menjadi informasi yang bisa di sampaikan kepada orang lain.

Nah, jadi data dan informasi itu berbeda yaaw.. jangan di samain karna sangat sangat berbeda.
kita lanjut membahas database..

1. Pengertian Basis Data
Adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut.
Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) basis data disebut sistem manajemen basis data (database management system, DBMS). Sistem basis data dipelajari dalam ilmu informasi.

Istilah basis data mengacu pada koleksi dari data-data yang saling berhubungan, dan perangkat lunaknya seharusnya mengacu sebagai sistem manajemen basis data (database management system/DBMS). Jika konteksnya sudah jelas, banyak administrator dan programer menggunakan istilah basis data untuk kedua arti tersebut.
 
* Tahapan Perancangan Basis Data *
Perancangan basis data merupakan upaya untuk membangun sebuah basis data dalam suatu lingkungan bisnis. Untuk membangun sebuah basis data terdapat tahapan-tahapan yang perlu kita lalui yaitu:
  1. Perencanaan basis data
  2. Mendefinisikan sistem
  3. Analisa dan mengumpulkan kebutuhan
  4. Perancangan basis data
  5. Perancangan aplikasi
  6. Membuat prototipe
  7. Implementasi
  8. Konversi data
  9. Pengujian
  10. Pemeliharaan operasional.
Lalu siapa sih pengguna (user ) dari data base ???

# User Database #
1. System Enginer (Teknisi sistem)
2. Database Administrator (DBA)
3. Programmer
4. End User (Pengguna Umum)

* Bahasa Yang di gunakan dalam Database *
Terdapat dua jenis bahasa komputer yang digunakan saat kita ingin membangun dan memanipulasi sebuah basis data, yaitu:
  1. Data Definition Language (DDL)
  2. Data Manipulation Language (DML)
Selamat Membaca dan semoga bermanfaat  ^-^
 

Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Basis_data

Tidak ada komentar:

Posting Komentar